Friday, June 20, 2008

SIKAP DAN KRITIK

SIKAP DAN KRITIK

Ambillah sikap “pastikan langkah yang anda ambil benar setelah itu jalan terus, jangan

pedulikan yang lain”. Setiap orang yang sukses yang anda temui, pasti pernah

menghadapi kritik. Apakah itu dalam karir, atau semakin suksesnya orang tersebut, pasti

kritik tidak akan lepas darinya. Ini terjadi karena mereka berani, berfikir, bertindak dan

mencoba segala hal untuk menuju sukses. Hanya mereka yang tidak pernah mencoba

sajalah yang tetap berada dipinggir hembusan kritik.

Dikritik bukanlah masalah kalau anda mengembangkan cara-cara yang positif untuk

menghadapinya. Mungkin seperti kata-kata motivasi Lincoln “Saya melakukan sesuatu

yang paling baik yang bisa saya lakukan, saya tidak akan berhenti, saya akan maju

terus. Kalau akhirnya perbuatan saya mendatangkan hasil yang baik, maka apa yang

dikatakan orang tidaklah penting, tapi bila hasilnya buruk, maka itupun tidak akan

membawa perbedaan”

Dibalik semua kritikan yang ada, satu hal yang diperlukan oleh anda, yakni keberanian

untuk maju terus, dan melakukan apa yang secara jujur anda yakini benar dan memang benar.
Ingatlah

bahwa semua air yang ada didunia tidak akan menenggelamkan kapal anda selama air

itu tidak masuk kedalam.

Muncullah selalu diatas, pastikan bahwa anda benar, kemudian pertahankan keyakinan

anda. Kalau anda berbuat seperti itu, maka kesuksesan menunggu anda.

..ReNUnGAn..

Semua air yang ada didunia tidak akan menenggelamkan kapal anda selama air itu

tidak masuk kedalam. Kritikan tidak akan menjatuhkan anda selama kritikan itu tidak

mempengaruhi anda. Satu hal yang perlu diketahui bahwa Layang-layang naik itu

melawan angin, bukan mengikutinya. Karena itu jangan takut kepada tentangan, karena

semakin kuat tantangan yang anda hadapi itu menandakan anda sedang dalam posisi

menuju puncak.

Catatan
Sahabat…, mari berbagi manfaat!
Jika Anda merasa artikel ini bermanfaat bagi Anda……….., mengapa tidak
tuliskan pendapat Anda di sini! Sekarang juga…, kami semua akan segera mendapat
manfaat dari pendapat Anda! Apapun itu…, betul khan?
Pendapat Anda akan menambah wawasan bagi kami semua.
Terima kasih sudah bersedia berbagi di sini…

salam Bahagia

No comments: